PENINGKATAN KETERAMPILAN BERBICARA SISWA KELAS VII MTs NAHDLATUN NASYIIN KADUR DENGAN MENGGUNAKAN METODE NUMBERED HEADS TOGETHER (NHT) TAHUN PELAJARAN 2019/2020
DOI:
https://doi.org/10.30736/rf.v9i1.245Keywords:
Kata kunci, Metode NHT, ketrampilan berbicaraAbstract
Penggunaan metode NHT dalam pembelajaran keterampilan berbicara diharapkan mampu membawa siswa ke dalam situasi dan konteks berbahasa yang sesungguhnya sehingga keterampilan berbicara mampu melekat pada diri siswa sebagai sesuatu yang rasional, kognitif, emosional, dan afektif. Yang tidak kalah penting, para siswa juga akan mampu berkomunikasi secara efektif dan efisien sesuai dengan etika yang berlaku, baik secara lisan maupun tulis, mampu menghargai dan bangga menggunakan bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan dan bahasa negara, serta mampu memahami bahasa Indonesia dan menggunakannya dengan tepat dan kreatif untuk berbagai tujuan. Desain penelitian ini adalah desain penelitian tindakan kelas yang dilakukan dalam dua siklus, yakni siklus I dan siklus II. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VII MTs Nahdlatun Nasyiin Kadur dengan target pada siklus I dan siklus II adalah dengan nilai rata-rata 70. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik tes dan nontes. Teknik tes berupa keterampilan berbicara dengan menggunakan metode NHT. Teknik nontes dalam penelitian ini berupa hasil observasi, angket, dokumentasi foto pada siswa kelas VII MTs Nahdlatun Nasyiin Kadur. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik kuantitatif dan kualitatif. Kedua teknik tersebut dianalisis dengan membandingkan hasil tes siklus I dan siklus II. Berdasarkan hasil analisis, maka peneliti menyimpulkan bahwa nilai rata-rata kelas dalam persen pada saat siklus I adalah 64,88% dengan kategori cukup. Setelah dilakukan pembelajaran berbicara menggunakan pembelajaran kooperatif metode NHT siklus II, nilai rata-rata siswa meningkat menjadi 80,00% dengan kategori baik. Bila diselisihkan, nilai rata-rata tersebut mengalami peningkatan sebesar 17,05% dan dapat diketegorikan peningkatan yang baik. Kata kunci: Metode NHT, ketrampilan berbicaraDownloads
Download data is not yet available.
Downloads
Published
2020-06-30
How to Cite
Kusyairi, K. (2020). PENINGKATAN KETERAMPILAN BERBICARA SISWA KELAS VII MTs NAHDLATUN NASYIIN KADUR DENGAN MENGGUNAKAN METODE NUMBERED HEADS TOGETHER (NHT) TAHUN PELAJARAN 2019/2020. Reforma : Jurnal Pendidikan Dan Pembelajaran, 9(1), 1–11. https://doi.org/10.30736/rf.v9i1.245
Issue
Section
Artikel
License
Penulis yang mempublikasikan naskahnya pada Jurnal ini menyetujui ketentuan berikut:
- Hak cipta pada setiap artikel adalah milik penulis, dan penulis mengakui bahwa Reforma : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran berhak sebagai pihak yang mempublikasikan pertama kali dengan lisensi Attribution-ShareAlike 4.0 International (CC BY-SA 4.0).
- Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk:
- Berbagi — menyalin dan menyebarluaskan kembali materi ini dalam bentuk atau format apapun;
- Adaptasi — menggubah, mengubah, dan membuat turunan dari materi ini untuk kepentingan apapun, termasuk kepentingan komersial.
Berdasarkan ketentuan berikut:
- Atribusi —Mereka harus mencantumkan nama yang sesuai, mencantumkan tautan terhadap lisensi, dan menyatakan bahwa telah ada perubahan yang dilakukan. Mereka dapat melakukan hal ini dengan cara yang sesuai, namun tidak mengisyaratkan bahwa pemberi lisensi mendukung Mereka atau penggunaan Mereka.
- BerbagiSerupa — Apabila Mereka menggubah, mengubah, atau membuat turunan dari materi ini, Mereka harus menyebarluaskan kontribusi Mereka di bawah lisensi yang sama dengan materi asli.
- Tidak ada pembatasan tambahan — Mereka tidak dapat menggunakan ketentuan hukum atau sarana kontrol teknologi yang secara hukum membatasi orang lain untuk melakukan hal-hal yang diizinkan lisensi ini.
- Penulis dapat memasukan tulisan secara terpisah, mengatur distribusi non-ekskulif  dari naskah yang telah terbit di jurnal ini kedalam versi yang lain (misal: dikirim ke respository institusi penulis, publikasi kedalam buku, dll), dengan mengakui bahwa naskah telah terbit pertama kali pada Reforma : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran